Universitas Negeri Manado (UNIMA), melalui Himpunan Jurusan Matematika, menggelar ajang Competition of Mathematics (COS) 2023. Acara ini berlangsung pada tanggal 13-14 April 2023 di Gedung Jurusan Matematika, Kampus UNIMA, Tondano Selatan. Kegiatan yang bertemakan “Explore Your Mathematical Ability for Era 5.0” ini diikuti oleh siswa SMP/MTs, SMA, dan SMK dari seluruh Provinsi Sulawesi Utara. Tercatat sekitar 300 peserta hadir, didampingi oleh guru masing-masing. COS 2023 bertujuan meningkatkan minat siswa terhadap matematika, mengasah kemampuan berpikir kritis, dan merealisasikan program kerja pengurus Himpunan Mahasiswa Jurusan Matematika periode 2022-2023.

Babak penyisihan diadakan pada hari pertama untuk semua kategori, sementara babak semifinal dan final berlangsung pada hari kedua. Selain lomba matematika, seminar Pendidikan turut digelar di Gedung Kuliah Bersama UNIMA, menghadirkan pembicara dari kalangan akademisi untuk membahas isu-isu pengembangan kemampuan matematika di era teknologi.

Dennisman Josuha Tamba, selaku Ketua Panitia, menjelaskan bahwa COS 2023 dirancang untuk menjadikan matematiika lebih menyenangkan dan melatih daya nalar siswa. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada berbagai pihak yang mendukung terlaksananya acara ini, termasuk sponsor dan donatur. Puncak acara ditandai dengan pengumuman pemenang serta penyerahan trofi, medali, dan hadiah uang tunai. Penutupan dilakukan dengan penampilan bintang tamu, diiringi evaluasi oleh seluruh panitia. Dengan terselenggaranya COS 2023, UNIMA Kembali menunjukkan perannya sebagai institusi yang mmendorong pengembangan kualitas sumber daya manusia melalui Pendidikan matematka yang inovatif dan inspiratif.


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *

@ 2022 MATEMATIKA FMIPAK UNIMA